Semoga berkat Tuhan senantiasa melimpah bagi kita. Amin

Obat anti galau

Obat anti galau
Obat anti galau
Obat anti galau-Galau adalah sebuah situasi dimana anda sedang merasa labil, suntuk, kacau, gelisah, resah dan banyak masalah yang ada pikiran. Hal ini sering  terjadi pada anak muda / remaja, karena di masa muda itu merupakan masa labil dari seorang manusia. Biasanya berkaitan dengan masalah cinta yang sering dikaitkan dengan kehidupan anak muda.

Jaman sekarang di era informasi ini, informasi dari jeraring sosial, dari media dunia maya sangat cepat, tetapi kita juga harus berhati-hati menggunakanya. Tak jarang, banyak anak muda melampiskan emosi atau  kegalauanya lewat media tersebut.

Berikut ini faktor yang menyebabkan galau.
1.    Punya banyak masalah
Selama manusia masih hidup, wajar kalau manusia tersebut memiliki masalah. Masalah yang muncul akan menjadi pikiran dalam kehidupan. Terkadang masalah yang tidak teratasi akan membuat masalah semakin bertumpuk.

2.    Akan menghadapi sesuatu hal
Ketika kita akan menghadapi sesuatu kita bisa menjadi galau, entah ujian, skripsi, tes perkerjaan dan lainya yang sering kali mempengaruhi masa depan dan kehidupan kita.

3.    Mendapat masalah besar
Mendapat masalah yang besar memang membuat pikiran kita seperti membawa beban yang berat dalam kepala kita. Wajar saja kalau masalah besar akan membuat pikiran kita selalu tertuju dan terpusat pada masalah tersebut

4.    Mengkawatirkan sesuatu
Rasa kuatir memang wajar dalam kehidupan kita, entah kuatir sekolah, pekerjaan, pasangan hidup, keluarga dan sebaginya. Kuatir yang berlebihan akan menguras  energi dan pikiran dalam kehidupan manusia.

5.    Memikirkan sesuatu yang tidak jelas
Terkadang manusia memiliki keinginan yang melampaui batas kemampuanya, hingga pada akhirnya pikiran menjadi tidak menentu dan arah yang akan kita tuju semakin tidak jelas.

3 langkah untuk mengatasi galau
1.    Percaya dan menyerahkan setiap kehidupan kepada Tuhan
Dengan percaya dan menyerahkan kehidupan pada Tuhan, setidaknya kita akan merasa tenang karena setiap kehidupan kita adalah penyelenggaraan Tuhan.

2.    Mengucap syukur
Mengucap syukur adalah tanda bahwa kita berterima kasih atas apapun yang di berikan Tuhan kepada kita. Tuhan pasti telah memberikan yang terbaik dalam setiap usaha dan setiap jerih payah yang kita lakukan.

3.    Berpikiran positif
Berpikiran positif akan membuat pikiran kita lebih tenang. Sesuatu apapun itu hendaknya kita berpikiran positif terlebih dahulu.  Dengan berpikiran positif akan menghilangkan rasa galau.

4.    Membaca Alkitab
Dengan membaca Alkitab, kita akan mengetahui setiap tuntunan, teladan, kehidupan yang baik yang bermanfaat dalam kehidupan kita.

5.    Memiliki komunitas yang dapat membangun.
Komunitas yang positif tentunya akan membangun diri kita. Ketika kita bergaul dengan orang-orang yang baik, maka baik pulalah kehidupan kita. Komunitas sebagai sarana berbagi/share, saling menguatkan, memberikan perhatian dan solusi.

Berikut ini beberapa ayat anti galau:
1.     Yohanes 14:27
2.     Filipi 4:7
3.     1 Petrus 5:7
4.     Filipi 4:6
5.     Mazmur 40:7
6.     Yohanes 14:1
7.     Yesaya 40:31
8.     Ulangan 31:6
9.     Mazmur 112:6-8
Dan masih banyak lagi ayat yang bisa kita temukan dalam Alkitab.

Galau merupakan pilihan dalam kehidupan, kita sendirilah yang menentukanya. semoga obat anti galau ini bermanfaat. setelah membaca artikel ini tentang GALAU, mari perbaiki kehidupan kita.

Jadikan GALAU yang Positif yang bermakna:

God
Always
Listening
Always
Understanding


Terima kasih telah membaca artikel obat anti galau, bila bermanfaat silahkan share / bagikan keteman-teman anda.

Alasan mengapa orang Kristen harus melayani

Alasan mengapa orang Kristen harus melayani
Pelayanan
Alasan mengapa orang Kristen harus melayani-Melayani asal kata dari pelayan, pelayan bukan orang yang berada pada posisi paling atas, melainkan berada di posisi paling bawah. Dalam bidang pelayanan banyak sekali yang harus dikorbankan, entah materi, waktu, pikiran, tenaga dan lain sebagainya. Pelayanan merupakan pilihan setiap orang, namun sebaiknya kita yang telah percaya Kristus harus melayani (1 Pet 4:10), dalam ayat tersebut dijelaskan bahwa melayani sesuai dengan karunia yang telah Tuhan berikan kepada kita. Sebagai mahluk sosial, manusia memang harus saling melayani sesamanya. Berikut ini akan dibahas mengenai mengapa kita harus melayani.  

1.    Manusia diciptakan untuk melayani Allah
Manusia diciptakan Allah untuk melakukan setiap pekerjaan yang baik yang telah dipersiapkan untuk kehidupanya. (Ef 2:10). Setiap apa yang kita perbuat hendaknya dilakukan dengan segenap hati  seperti untuk Tuhan, bukan untuk manusia. (Kol 3:23).

2.    Manusia diselamatkan untuk melayani Allah
Allah telah menebus kita agar kita bisa melanjutkan setiap karya keselamatan yang Tuhan berikan kepada kita. Yesus telah mengorbankan nyawanya sendiri untuk keselamkatan kita. Maka dari itu kita harus melayani, karena kita telah dibayar lunas. (1 Kor 6:20). Pelayanan yang dilakukan dengan penuh kasih menunjukan bahwa kita telah diselamatkan.

3.    Manusia dipanggil untuk melayani Allah
Ada banyak hal tentang pelayanan, pelayanan tidak hanya sebagai gembala, melayani dalam hal-hal kecilpun jika dilakukan dengan tulus akan menjadi berkat bagi orang lain. Dalam pelayanan tidak peduli apa latar belakang kita, pekerjaan kita, tingkat kedudukan kita, setiap orang memiliki kedudukan yang sama du mata Tuhan. Setiap kali kita menggunakan anugerah yang diberikan Tuhan pada kita untuk menolong sesama kita, maka kita sedang melakukan pelayanan yang merupakan panggilan setiap manusia.

Hal-hal yang menggerakan orang untuk melayani:
1.    Kepatuhan / ketaatan kepada Tuhan
Dalam 1 Pet 4:10, Mat 20:28,  kita di ajak  melayani sesama kita untuk melanjutkan setiap karya penyelamatan Allah.
2.    Sebagai ucapan syukur
Sebagai tanda terima kasih kita kepada Tuhan yang telah memberikan semua yang telah kita terima, patutlah kita mengucap syukur dengan cara pelayanan.
3.    Telah menerima sukacita
Setiap sukacita yang Tuhan berikan kepada kita, memberikan semangat untuk selalu melayani sesama.
4.    Sikap kerendahan hati
Kerendahan hati berlawanan dengan kesombongan, kerendahan hati merupakan salah satu kunci untuk kita dapat saling melayani.
5.    Tergerak membagikan kasih
Tuhan telah lebih dulu memberikan kasih kepada kita, sepantasnya kita juga  memberikan kasih kepada sesama.

Allah memakai kita dalam pelayanan sebagai perpanjangan tanganNya, mari terus berkarya dan berguna bagi sesama.

Terima kasih telah membaca Alasan mengapa orang Kristen harus melayani, bila artikel ini bermanfaat silahkan share/bagikan keteman-teman anda.


Cara menghadapi Tujuh dosa yang mematikan

cara menghadapi tujuh dosa yang mematikan
Lepas dari belenggu dosa
Cara menghadapi Tujuh dosa yang mematikan-Setelah membaca Kenalilah Tujuh Dosa yang mematikan, berikut ini cara untuk melawan setiap dosa-dosa yang mematikan tersebut. 

1.   Melawan kesombongan dengan kerendahan hati.
Cara untuk mengatasi kesombongan adalah dengan mengolah hati untuk selalu merendahkan diri dihadapan Tuhan dan juga sesama. Sikap rendah hati mendorong kita untuk menerima  setiap kelemahan dan kelebihan kita dan juga orang lain. Kita patut mencontoh sikap Kristus yang merendahkan diri (Flp 2:5-8)

2.   Melawan keserakahan dengan kemurahan hati.
Kemurahan hati adalah cara untuk melawan keserakahan. Mencukupkan diri dengan apa yang ada atau menerima setiap berkat dari Tuhan akan menjadikan hidup kita lebih berarti, dari pada terus mengeluh merasa tidak cukup. Kalau kita selalu berterima kasih setiap pemberian Tuhan, maka kita akan mudah terdorong untuk bisa membatu atau berbagi dengan yang lain. Rasul paulus juga menekankan kemurahan hati. (2 Kor 8:1-15)

3.   Melawan iri hati dengan bersyukur.
Bersyukur adalah rasa terima kasih, perasaan atau sikap positif untuk menghargai setiap apa yang telah diterima. Dengan bersyukur kita tidak dapat menghitung setiap kebaikan Tuhan yang diberikan sepanjang perjalanan kehidupan kita. (Mzm 42:6-7)

4.   Melawan kemarahan dengan pengampunan.
Pengampunan merupakan kesediaan untuk memaafkan setiap apa yang telah membuat kita terluka dan tidak menyimpan dendam dalam hati. Memberikan pengampunan bukan hal yang mudah, apa lagi hal yang sama berulang-ulang. Rasul paulus mengajak kita untuk memberikan pengampunan kepada sesama (Ef 4:32).

5.   Melawan hawa nafsu dengan Kemurnian hati.
Dengan kemurnian hati, kita terhindar dari hawa nafsu yang selalu mengintai diri kita.  Memelihara pikiran yang jernih dan melawan hawa nafsu dapat melatih keutamaan pengendalian diri kita. ( 2 Tim 2:22 ).

6.   Melawan kerakusan dengan penguasaan diri.
Penguasaan diri kita untuk menjalani pola hidup sehat dapat mencegah kerakusan. Ketika kita melakukan pola hidup sehat, maka kita membatasi setiap apa yang kita makan dan minum yang dapat berakibat dalam kesehatan kita. ( 2 Kor 8:1-15 ).

7.   Melawan kemalasan dengan ketekunan.
Tidak menunda-nunda pekerjaan dapat membuat kita menjadi tekun, menjauhkan kemalasan. Setiap  kita menunda-nunda pekerjaan apapun, maka akan ada pekerjaan yang lain yang akan tertunda juga. Ketekunan akan membuat apa yang kita lakukan, entah pekerjaan atau apapun, menjadi cepat terselesaikan. Ketekunan juga merupakan kesuksesan setiap orang dalam melakukan pekerjaan.
(Luk 8:15)

Memang di dunia ini tidak ada seorangpun yang tidak  mempunyai dosa. (Rom 3:32), tetapi yang menjadi permasalahan adalah ketika kita sudah percaya kepada Kristus Yesus, seharusnya kita memiliki tingkat rohani yang semakin dewasa, dimana kita harus semakin serupa dengan Kristus.  Mari kita terus berjuang untuk melawan dosa.

Selamat Berjuang…..

Terima kasih telah membaca artikel Cara menghadapi Tujuh dosa yang mematikan. Bila artikel ini bermanfaat silahkan share / bagikan ke teman-teman anda.


Kenalilah Tujuh Dosa yang mematikan ini

Kenalilah Tujuh Dosa yang mematikan ini
Dosa
Kenalilah Tujuh Dosa yang mematikan ini-Dalam kekristenan di kenal dengan 7 dosa yang mematikan. Dosa tersebut dikatakan mematikan karena sangat berdampak besar bagi kehidupan seseorang dan sesamanya. Orang yang menghargai anugerah keselamatan akan bersikap serius dalam melawan dosa yang mengintai dimanapun dan kapanpun.

Ketujuh dosa tersebut yaitu:

1.    kesombongan

sombong
Kesombongan atau kecongkakan  adalah awal dari segala dosa, bukan berarti semua dosa berasal dari kesombongan, tetapi karena semua dosa secara tidak langsung timbul dari kesombongan. Kesombongan adalah hasrat berlebih dimana manusia menilainya dirinya terlalu tinggi. 

2.    keserakahan

serakah
Keserakahan adalah suatu keinginan yang tidak terkendali atas materi atau harta duniawi. Keserakahan merupakan wujud dari ketidakmampuan membedakan keinginan dari kebutuhan. Sikap serakah menandakan seseorang tidak berserah pada pemeliharaan Tuhan. Sebagai akibatnya, orang akan merasa tidak cukup / selalu merasa kurang di dalam kehidupanya. Korupsi juga merupakan dosa keserakahan yang sering kita dengar dalam kehidupan kita.

3.    Iri hati

Iri hati
Iri hati merupakan suatu kekecewaan atau kecemburuan terhadap orang lain. Seorang yang iri hati akan menggap apa yang dimilikinya selalu lebih buruk dari orang lain, seolah-olah apa yang telah dimiliki tidak merasa puas. Orang yang iri hati menyebabkan ketidakbahagiaan dalam dirinya, orang tersebut mengharapkan kemalangan orang lain.

4.    Kemarahan / amarah


Kemarahan
Kemarahan berasal dari kata marah adalah merupakan emosi yang secara fisik mengakibatkan peningkatan denyut jantung, tekanan darah, tingkat adrenalin dan non adrenalin.

Kemarahan disini dimaksudkan adalah sikap murka dan memiliki keinginan untuk balas dendam. Kemarahan yang tidak bisa dikendalikan dapat menghancurkan seseorang (destruktif). 

5.    Hawa nafsu

Hawa nafsu
Hawa nafsu yang dimaksudkan adalah hawa nafsu seksual, atau sering disebut dengan percabulan. Kebiasaan buruk hawa nafsu akan menghasilkan dosa berat melawan kemurnian yaitu : dosa perzinahan, perselingkuhan, pornografi, mastrubasi, pelacuran, pemerkosaan dan tindakan seksual yang menyimpang lainya.

6.    Kerakusan

rakus
Kerakusan memiliki pengertian mengkonsumsi secara berlebihan sesuatu sehingga akan mencapai sebuah titik tertentu yang sia-sia atau terbuang sia-sia. Kerakusan disini berhubungan dengan hasrat berlebih akan makanan dan minuman. Sesuatu yang berlebihan tidaklah baik, seperti kerakusan, akan berakibat buruk bagi kesehatan dan kehidupan kita.

7.    Kemalasan

Malas
Kemalasan adalah suatu kejemuan yang berhubungan dengan hal-hal rohani. Kemalasan merupakan suatu kesedihan yang menindas dan begitu menekan pikian seseorang sehingga ia tidak ingin melakukan perbuatan atau aktivitas apa-apa. Kemalasan juga merupakan musuh produktivitas dan menghambat kesuksesan, kemalasan diakibatkan dari menunda-nunda waktu untuk melakukan sesuatu, atau melakukan sesuatu dengan setengah hati.

Ketujuh dosa diatas  sangat berpengaruh pada kehidupan kita secara langsung. Dalam surat rasul Paulus kepada jemaat di Roma mengatakan  “sebab upah dosa adalah maut ; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita” (Rom 6:23) . Sebagai orang yang percaya kepada Kristus, seharusnya kita menjauhi ketujuh dosa ini untuk dapat menikmati setiap kehidupan kita.

Terima kasih telah membaca artikel Kenalilah Tujuh Dosa yang mematikan ini, jika bermanfaat, silahkan share / bagikan keteman-teman anda.

Untuk melawan tujuh dosa yang mematikan, baca juga cara menghadapi tujuh dosa yang mematikan.


Manfaat Bersyukur


Manfaat Bersyukur
Bersyukur
Manfaat Bersyukur-Tuhan telah menciptakan dan dan telah memberi kita semuanya, termasuk kehidupan yang kita jalani hingga saat ini. Setiap hari ketika kita bangun pagi dan kita masih merasakan adanya kehidupan, itu merupakan anugerah Tuhan yang begitu besar dalam kehidupan kita. Kita mengucap syukur bukan pada keadaan, tetapi kita mengucap syukur pada Tuhan, walaupun keadaan yang menimpa kita buruk sekalipun, Tuhan pasti akan menunjukan kebaikan kepada kita.

Dalam Alkitab terdapat juga tokoh-tokoh yang senantiasa  belajar untuk mengucap syukur dalam segala hal, dalam segala situasi dan kondisi. Tokoh tersebut antara lain:

Raja Daud.
Ketika membaca Alkitab, kita menemukan bahwa Raja Daud dalam mazmur-mazmurnya banyak memberikan motivasi dalam kehidupan kita. Dalam keadaan apapun, senang, susah, di kejar-kejar musuh, Daud selalu mengungkapkan bahwa Tuhan itu baik, tentu saja Daud telah banyak melewati proses permurnian batin dari Tuhan melalui masalah hidup yang di alaminya.

Rasul Paulus
Rasul Paulus menceritakan bahwa dalam memberitakan Injil, ia mendapatkan hambatan, rintangan dan tantangan dalam hidupnya (2 Kor 11:24-29). Namun ketika dalam kesesakan itu, rasul Paulus tidak pernah bersungut-sungut, frustasi maupun putus asa. Justru dalam penjara, rasul Paulus memberikan motivasi kepada Jemaat di Filipi agar mereka selalu mengucap Syukur.

Hidup yang selalu mengucap syukur akan membuat kehidupan kita menjadi indah. Dalam keadaan apapun, hendaknya selalu mengucap syukur kepada Tuhan. Saat senang maupun susah, kita harus senantisa bersyukur kepadaNya.

Banyak manfaat ketika kita bersyukur, hal-hal positif akan berada dalam kehidupan kita, berikut ini adalah manfaat bersyukur.

Manfaat bersyukur secara rohani

1. Kita semakin mengerti bahwa Allah tidak berdiam diri.

Apapun keadaan, situasi dan kondisi yang kita alami dan hadapi, dengan mengucap syukur, kita disadarkan bahwa Tuhan tidak pernah meninggalkan kita. Hanya kitalah yang sering meninggalkan Tuhan.
Rom 8:28

 2. Kita semakin menjadi pribadi yang positif

Dengan mengucap syukur selalu, kita akan memiliki karakter dan juga kepribadian yang positif. Pola pikir kita akan berubah dari negatif menjadi positif dengan membiasakan diri kita untuk selalu mengucap syukur.
Fil 4:8

3.     Semakin dewasa dalam iman

Ketika kita mengucap syukur, rohani kita akan bertumbuh. Pertumbuhan dalam hal rohani akan memupuk kedewasaan rohani kita. Setiap masalah dalam kehidupan kita akan membuat kita semakin kuat dan lebih dewasa dalam iman.
Kol 2:6-7

 4.     Menjadi pribadi yang memberkati dalam setiap ucapan kita.

Mengucap syukur secara tidak langsung akan mempengaruhi cara berkomunikasi kita dengan Tuhan dan juga dengan sesama. Kata-kata yang terucap akan senantiasa memberi semangat kepada yang patah semangat. Kata-kata positif akan membangun / menjadi kekuatan orang lain. Dengan selalu mengucap syukur akan membuat kata-kata kita memberkati orang yang mendengarnya.
Ibr 13:15

Manfaat bersyukur jasmani
1.     Menurunkan tingkat stress
2.     Melancarakan tekanan darah
3.     Membantu pemulihan setelah operasi
4.     Gaya hidup menjadi positif
5.     Menurunkan tingkat depresi
6.     Memperpanjang umur

Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah dalam Kristus Yesus bagi kamu.(1 Tes 5:18)

Terima kasih telah membaca artikel manfaat bersyukur, bila bermanfaat silahkan bagikan ke teman-teman anda.