Semoga berkat Tuhan senantiasa melimpah bagi kita. Amin

Makanan yang bertahan sampai pada kehidupan yang kekal.

Yoh 6:22-29

Makanan yang bertahan sampai pada kehidupan yang kekal.


Makanan yang bertahan sampai pada kehidupan yang kekal-rang-orang mencari Yesus karena mereka telah makan roti dan kenyang, Yesus menegur mereka karena mencari-Nya dengan motivasi yang salah. Hanya karena mereka makan sampai kenyang dan bukan karena melihat tanda-tanda dalam tindakan memberi makan itu. Jangan-jangan kitapun juga demikian. Banyak orang datang kepada Yesus, mencari Yesus, sebab ingin mendapatkan kemurahan-kemurahan dari padaNya.

Teguran Yesus dalam perenungan ini  bahwa orang-orang mencariNya bukan karena melihat tanda-tanda, namun karena telah makan roti dan kenyang. Bekerjalah untuk makanan yang tidak dapat binasa, dimaksudkan agar kita menyelaraskan hidup ini dengan baik. Bekerja itu harus, begitu juga kehidupan rohani yang baik juga harus bukan hanya sekedarnya. Terkadang kita harus bekerja sangat keras untuk memperoleh rejeki. Namun demikian orang sering lupa bahwa kita diberikan kehidupan seolah hanya untuk kepentingan dunia semata, padahal tujuan akhir hidup ini adalah sang pencipta. Jadi ajaran Yesus: bekerja untuk makanan yang tidak dapat binasa  yang dimaksudkan, kita tidak hanya mencari hal-hal duniawi semata, tetapi mencari hal-hal yang rohani yang akan membawa kepada kehidupan rohani yang lebih baik. Allah mengerti kenapa kita harus mencari uang , makanan dan minuman, tetapi kiranya selalu ada waktu didalam hidup ini untukNya. Mencari Tuhan bisa berarti menyadari akan kehadiran dan campur tangan Tuhan dalam apapun yang kita perbuat.

Kita hendaknya sama-sama mencari Tuhan Yesus, untuk Dialah dan demi Dialah kita pertama-tama hidup dan bekerja. Sebab Dialah makanan yang bertahan sampai kehidupan yang kekal.

Yesus ingin agar dalam segala hal, kita berpusat pada iman akan Yesus, segala rencana dan tindakan kita haruslah dipersatukan dengan kehendaknya melalui bimbangan Roh Kudus supaya dengan secara bebas berkarya dalam kehidupan kita dan melalui diri kita membawa keselamatan kepada sesama. Karena itu ditengah pencarian kita untuk memenuhi kebutuhan dan keperluan dasar hidup di dunia ini.


Maka melalui perenungan ini, kita di ingatkan untuk mencari Dia, menjadikan segala-galanya dan semuanya, sehingga kita menemukan kehidupan yang penuh makna dan menemukan hanya pada Dia sumber kebahagiaan sejati.

demikian artikel Makanan yang bertahan sampai pada kehidupan yang kekal, semoga bermanfaat.

Rewrite DFJ Rm. D Joko


No comments:

Post a Comment